Rok Plastik dan Gelang Kaleng Pembawa Kemenangan


KEDIRI-(08/08/09)Hari ke enam Final KoMu School Contest III ini adalah hari yang ditunggu – tunggu para finalis Duta Lingkungan Sekolah. Di IKCC , 10 finalis yang telah terpilih ini menyampaikan visi dan misinya di hadapan para dewan juri dan penonton, responnya tentang keadaan lingkungan sekitar.Selain itu, para finalis juga busana yang pada umumnya terbuat dari bahan-bahan bekas yang ada di lingkungan kita.




Mereka terlihat unik saat mengenakan buasana yang terbuat dari bahan bekas tersebut. Contohnya Fika Rahmawati dari SMAN 2 Kediri yang mengenakan rok yang terbuat dari bahan plastic bekas. Fika mendesain dengan bentuk seperti bunga. Bahkan, gambar yang terlihat di sekitar roknya ia jahit sendiri.Ia juga memakai gelang yang terbuat dari botol kaleng bekas yang telah ia potong sedemikian rupa.”Saya merasa bangga, karena hasil yang selama ini saya kerjakan cukup memuaskan hati saya.”tutur Fika Rahmawati.

Selain Fika, para finalis yang lain juga memakai busana serba bahan bekas organik maupun anorganik.Misalnya juga Keisya finalis dari SMA Kristen Petra. Busananya yang tebuat dari Koran pun telah memikat hati para dewan juri dan telah menjadikannya runner I dalam Esia Duta Lingkungan School Contest.”Saya senang dan merasa bangga dan saya berharap saya dapat terpilih menjadi Duta Lingkungan Sekolah tahun depan.” harap Keisya.

Acara ini juga dihadiri oleh Duta Lingkungan Sekolah tahun 2008 yaitu Jessica . Ia memberi penghargaan kepada para pemenang dalam kontes ini.”Kontes Duta Lingkungan ini lebih meriah dan menarik daripada tahun kemarin.”ujar Jessica. Hari ini adalah hari terakhir penilaian 32 mading terbaik se-eks karesidenan Kediri.(Ado & Faisal)


0 Responses